Biaya Masuk SMPIT Al Ibrah Gresik

Biaya Masuk SMPIT Al Ibrah Gresik PPDB – Warga Jawa Timur yang memiliki anak kelas 6 SD bisa mencari tahu referensi biaya masuk SMPIT Al Ibrah Gresik dari sekarang. Salah satu sekolah swasta di Jatim ini memberikan penerapan harga pendaftaran berbeda pada setiap gelombang registrasi.

Semakin cepat mendaftarkan anak maka semakin terjangkau besaran biaya yang harus dibayarkan. Sekolah swasta berbasis islami ini sudah mendapatkan akreditasi A dan menggunakan Kurikulum 2013 mengikuti regulasi terbaru dari pemerintah.

Siswa hanya perlu bersekolah dari Senin sampai Jumat, sementara dua hari sisanya bisa beristirahat dan mengulang pelajaran di rumah. Lokasi tepatnya di daerah Yosowilangun, salah satu kelurahan di Kecamatan Manyar yang sudah berdiri sejak tahun 2012.

Sepuluh tahun lebih berdiri, sudah ada beberapa lulusan yang melanjutkan sekolah ke tingkat SMA dan sederajat. Sistem pendidikan berbasis islami dikelola oleh yayasan yang juga memiliki pendidikan untuk jenjang TK sampai SMA bagi warga Jatim dan lainnya.

Biaya Masuk SMPIT Al Ibrah Gresik

Biaya Masuk SMPIT Al Ibrah Gresik Terbaru

Mempersiapkan sekolah anak tentu tidak boleh sembarangan, wajib mencari tahu apakah sekolahnya sesuai preferensi atau tidak. Salah satunya SMPIT Al Ibrah bisa jadi referensi, dimana kalian bisa mulai mempersiapkan besaran biaya seperti di bawah.

RincianBiaya
PendaftaranRp 500.000
Biaya PengembanganRp 5.000.000
SPP per BulanRp 1.000.000

Informasi biaya di atas adalah update terbaru tahun 2024 yang kami dapatkan. Adapun biaya lainnya, seperti seragam dan buku bisa kalian dapatkan dari sumber utamanya langsung ketika melakukan pendaftaran ke lokasi.

Cara Membayar Biaya Masuk SMPIT Al Ibrah Gresik

Cara Membayar Biaya Masuk SMPIT Al Ibrah Gresik

SMP Islam Terpadu Al Ibrah menerapkan dua metode pembayaran untuk memudahkan orang tua. Metode tersebut adalah pembayaran melalui transfer rekening bank, juga pendaftaran secara tunai dengan langsung datang ke lokasi dengan detail prosedur sebagai berikut:

1. Sistem Pembayaran Transfer

Bagi para orang tua yang lebih menyukai sistem pembayaran daring bisa melakukannya melalui bank yang sudah ditentukan oleh pihak sekolah. Setelah mendapatkan apa nama banknya, berikutnya bisa ikuti prosedur ini:

  1. Kunjungi bank yang sudah ditentukan atau gunakan kemudahan, seperti m-banking atau metode bayar digital lainnya.
  2. Simpan bukti pembayaran tersebut, jangan sampai hilang.
  3. Bukti pembayaran yang disimpan tadi dibawa ke sekolah untuk ditunjukkan ke pihak bendahara.
  4. Bendahara akan meneruskannya ke pihak yayasan dalam rangka melakukan validasi.
  5. Apabila pihak yayasan sudah membenarkan pelunasan tersebut maka orang tua akan diberikan bukti pembayaran sah, yakni kwitansi.
  6. Bagian keuangan akan memasukkan nama anak kalian sebagai salah satu calon murid yang sudah menyelesaikan pendaftaran.

Prosedur yang sangat mudah untuk dilakukan dan minim resiko karena orang tua tidak membawa uang tunai langsung. Pihak sekolah juga diuntungkan dengan meminimalisir kemungkinan penggunaan alat transaksi tidak sah.

2. Sistem Pembayaran Tunai

Selain menerapkan kebijakan pembayaran melalui pihak bank, sekolah swasta di Jatim ini juga menerapkan kebijakan pembayaran langsung atau tunai. Kalian sebagai orang tua tinggal ikuti prosedur praktis sebagai berikut:

  1. Orang tua mengunjungi sekolah dan melakukan pembayaran tunai dengan bendahara.
  2. Bendahara akan langsung memberikan kwitansi pembayaran.
  3. Orang tua wajib menyimpan baik-baik bukti pembayaran tersebut.
  4. Uang di bendahara ini akan disetorkan ke pihak yayasan sekaligus memberikan bukti bahwa calon siswa atas nama anak kalian telah melunasi biaya pendaftaran.
  5. Validasi pembayaran tersebut selanjutnya akan divalidasi oleh pihak keuangan yayasan.
  6. Nama anak kalian akan dimasukkan ke data oleh pihak yayasan.

Mudah dan praktis sekali, keduanya menjadi solusi untuk mendaftarkan anak secepat mungkin di Al Ibrah. Setiap orang tua tentu ingin anaknya mendapatkan pendidikan terbaik, terutama pendidikan yang bisa sekaligus memberikan kekuatan dari segi agamanya.

Keunggulan SMP Islam Terpadu Al Ibrah

Keunggulan SMP Islam Terpadu Al Ibrah

Al Ibrah merupakan salah satu SMP swasta di Jatim yang berbasis islami dan menerapkan dua metode pembelajaran. Pertama sistem sekolah full day dan kedua sistem boarding school yang mendukung siswanya untuk menjadi penghafal Al- Quran atau tahfidz.

Sebagai salah satu sekolah berbasis islami di Gresik, tentu tenaga pengajar akan membentuk siswa sebagai pribadi yang sesuai dengan peradaban Qurโ€™ani. Dalam bertingkah laku, diharapkan siswa dapat menerapkan ilmu kauniyah dan qauliyah di masyarakat.

Mental dan sikap sopan santun menjadi prioritas utama pihak sekolah terhadap para peserta didiknya. Metode belajar menghafal Al-Quran pada boarding school dibuat semenarik dan semenyenangkan mungkin agar siswa tidak merasa terpaksa melakukan hafalan.

Sebagai sekolah islami, Al Ibrah memulai pembelajaran dari pukul 06.45 sampai 15.15 dari hari Senin sampai Jumat. Hari Sabtu para siswa bisa mengikuti kegiatan ekstrakurikuler untuk mengembangkan bakat serta minatnya di luar bidang akademis.

Sekolah sudah dilengkapi dengan fasilitas yang membuat proses belajar mengajar menjadi lebih nyaman. Sudah tersedia AC, lab khusus komputer, lab multimedia dan audio visual, perpustakaan, alat peraga, lapangan olahraga, dan yang paling difavoritkan, yakni kantin.

Anak bisa masuk ke SMPIT ini melalui berbagai cara, baik menempuh jalur reguler atau jalur beasiswa dengan pemenuhan terhadap syarat yang ditetapkan. Siswa yang mendaftar jalur beasiswa, namun gagal bisa melalui jalur reguler jika ingin tetap bersekolah di Al Ibrah.

Kesimpulan

Al Ibrah merupakan salah satu sekolah terpadu islami di Gresik yang menerapkan metode full day dan boarding school. Kami sudah memberikan referensi biaya masuk SMPIT Al Ibrah Gresik yang bisa kalian konfirmasikan ulang kepada bendahara SMPIT langsung.

Bagikan:

Tags: