Kode bri ke dana lewat brimo menjadi salah satu hal yang sering ditanyakan oleh beberapa nasabah, khususnya bagi nasabah yang baru menggunakan layanan mobile banking ini.
Pada dasarnya transfer saldo dari BRImo ke DANA menjadi pilihan populer bagi pengguna layanan keuangan digital. Untuk memfasilitasi proses tersebut, diperlukan kode transfer khusus yang disebut kode virtual account.
Sehingga pada ulasan kali ini, admin akan jelaskan secara rinci tentang kode yang digunakan, proses transfer, hingga biaya transaksinya.
Apa Itu Kode Bri Ke Dana Lewat Brimo?
Kode transfer merupakan kombinasi angka yang digunakan sebagai identitas tujuan saat mengirim dana antar platform. Dalam konteks pengiriman uang dari BRImo ke DANA, kode ini mempermudah sistem bank dalam mengenali akun virtual penerima.
Pada dasarnya, kode yang digunakan dalam transaksi ke DANA bukanlah kode bank BRI (002), melainkan kode virtual account milik DANA.
Biasanya, transaksi dilakukan dengan memilih bank mitra seperti Permata atau CIMB, lalu memasukkan kode unik DANA (misalnya 8528) diikuti nomor ponsel yang terdaftar di akun e-wallet.
Cara Transfer dari BRImo ke DANA
Untuk melakukan transfer dari BRImo ke DANA, diperlukan pemahaman terhadap interface aplikasi serta format kode virtual yang benar.
Akan tetapi saat ini bank BRI sudah mengupdate sistem pada aplikasi BRImo, sehingga dalam proses pengisian saldo e-wallet tidak perlu menggunakan kode.
Di dalam aplikasi BRImo sudah ada fitur top up e-wallet seperti LinkAja, shopeepay, gopay, ovo dan juga Dana. Melalui fitur tersebut pengguna tidak perlu memasaukkan kode lagi.
Hanya cukup memasaukkan nomor Dana dan isi jumlah top up saldo e wallet Dana sesuai dengan kebutuhan.
Untuk lebih jelasanya silahkan simak langkah-langkahnya dibawah ini:
- Buka aplikasi BRImo
- Silahkan login dengan memasukkan username dan password
- Setelah berhasil login pilih menu e-wallet
- Kemudian pilih Dana
- Masukkan nomor Dana
- Ketik nominal pengisian saldonya
- Pastikan nomor dan dama akun sesuai
- Setelah itu konfirmasi menggunakan PIN Transaksi BRImo.
- Tunggu beberapa menit bahkan detik saldo akan masuk
Transaksi yang berhasil akan muncul notifikasi dari BRImo dan juga dari DANA sebagai tanda saldo telah masuk. Jadi sekarang nasabah tidak perlu Kode Bri Ke Dana Lewat Brimo lagi.
Biaya dan Limit Transfer
Dalam hal ini bank BRI pasti punya ketentuan tersendiri dalam memberikan limit dalam setiap transaksi yang dilakukan oleh nasabah ketika menggunakan aplikasi BRImo.
Hal ini juga termasuk bentuk proteksi atau keamanan sistem perbankan dalam proses transaksi yang dilakukan oleh nasabah.
Adapun untuk biaya yang dikenakan untuk top up saldo dana melalui aplikasi BRImo tidak ada biaya yang dibebankan, namun ada minimal transfernya yaitu sebesar Rp20.000.
Sedangkan untuk limit transfernya yaitu maksimal pengguna aplikasi BRImo yang hendak isi saldo Dana maksimalnya yaitu Rp20.000.000 per bulannya, jadi jika melebihi itu tidak bisa dilakukan.
Pengguna perlu memperhatikan kebijakan terbaru dari BRI dan DANA, karena aturan biaya dan limit dapat berubah seiring waktu.
Masalah Umum Saat Transfer dan Solusinya
Setelah memahami Kode Bri Ke Dana Lewat Brimo, dalam beberapa proses transaksi tidak jarang terjadi kendala saat melakukan transfer ke DANA.
Dibawah ini beberapa masalah umum yang sering terjadi beserta solusi untuk mengatasinya:
- Nomor HP tidak terdaftar di DANA: Transaksi gagal. Solusi: Verifikasi nomor yang digunakan benar-benar terkait akun DANA.
- Saldo rekening tidak mencukupi: Transaksi ditolak. Solusi: Periksa saldo BRImo sebelum mengirim dana.
- Gagal karena gangguan sistem: Solusi: Tunggu beberapa saat, atau hubungi CS BRI di 14017 atau CS DANA melalui aplikasi.
Mengetahui potensi kendala dapat membantu mencegah kesalahan yang menyebabkan keterlambatan pengiriman saldo.
Alternatif Transfer ke DANA Selain BRImo
Jika BRImo sedang gangguan atau pengguna ingin alternatif lain, beberapa opsi tersedia:
- ATM BRI: Gunakan menu Transfer > Bank Lain > Permata dan input kode VA seperti biasa.
- Internet Banking BRI: Tersedia fitur transfer ke virtual account.
- e-wallet lain (OVO, LinkAja): Jika pengguna memiliki saldo di e-wallet lain, dapat memanfaatkan fitur transfer antar e-wallet atau melalui QRIS.
Membandingkan metode ini membantu menentukan opsi paling efisien dari sisi biaya dan kecepatan.
Kode Bri Ke Dana Lewat Brimo kini sudah tidak diperlukan lagi, namun kode tersebut bisa digunakan saat nasabah top up melalui mesin ATM.
Sebelum menerapkan langkah-langkah diatas, pastikan format kode benar, cek saldo cukup, dan perhatikan biaya serta limit yang berlaku.
Pengguna BRImo dapat menikmati kemudahan transaksi ke DANA selama mengetahui format yang digunakan serta waspada terhadap kesalahan umum.
Untuk transaksi yang aman, gunakan fitur keamanan yang tersedia dan hindari membagikan data sensitif.
Tinggalkan komentar